Senin, 26 Maret 2012

‎>> Minggu Pagi 290112

Lama tak ada pagi yg menyapa,
Dan kali ini aku rindu,
wajahmu dititipkan pada mentari,
kurasakan hangatnya,
kulihat cahayanya
tapi tak sanggup menatapmu,


dimana kau cinta, aku rindu,
mimpi semalam tiada singgah ,
hanya sebatas sekejap kulihat kau melintas,
mengejekku yg sendiri,
di minggu pagi yang malas kujalani,


dimana kau rindu,
semestinya kulihat sabit senyummu,
seperti bulan semalam,
kini kusebutkan pelan namamu,
semoga kau merasa cintaku ada,
bila kau tidur bangunlah,
bila kau terjaga, bulu matamu jatuhlah,
bila kau diam,. Bersin ... Bersin,
atau kesandung,. Terus langsung sebut namaku,.


Hahaha, senyum lagi sendiri,.
Mestinya muka kucuci,
sekalian kusiram dingin kepala ini,
agar tak makin jauh muluk bermimpi,


~ diary Udin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sakit Hati

Dan semenjak itu mungkin aku bisa tertawa tapi tak setegas dulu Dan Setelah itu mungkin aku bisa bicara tapi tak cerewet seperti kemarin Dan...