Kamis, 29 Maret 2012

‎~ Yang kau Redakan ~

Kutuliskan lagi,
kisah tentangmu dalam hati,
Mengikat kerinduan yang lekat dalam cetakan,
disudut dinding hati,
dengan bayang wajahmu yg tak henti kau lukiskan,


kemana harus kubagi langkahku,
agar detik-detik kian bersegera kulewati,
Sebab tanpamu begitu lama menit bergulir,
kupejamkan tetap ada wajahmu,
kubernyanyi tetap lagu tentangmu,
kudiam makin dalam mengkhayalmu,
kuberlari makin galau mencarimu,.


Aku Rindu,.


Sekejap pelukan erat didada,.
Atau sedikit kecup hangat dikening,
yang kan redakan apa saja,
sebagaimana panas hati,.
Seketika habis kau sirami,
hanya dengan sedikit menatap kau tersenyum,.


Aku Rindu ...


~ Agung Saripudin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sakit Hati

Dan semenjak itu mungkin aku bisa tertawa tapi tak setegas dulu Dan Setelah itu mungkin aku bisa bicara tapi tak cerewet seperti kemarin Dan...